Senin, 07 Oktober 2013

berbagi cerita

Siang ini saya terdiam, banyak sekali yang belum saya syukuri dan banyak sekali pengetahuan yang belum saya tahu atau pengetahuan yang saya tidak mau tahu. Seharusnya saya bersyukur mengalami banyak liku diwaktu muda, agar nanti terbiasa menghadapi liku-liku kehidupan yang lebih menikung dan curam. Liku yang dihadapi didepan jauh lebih curam, kanan kiri jurang salah sedikit akan jatuh terhempas kedalam jurang.  Seharusnya garam kehidupan ini dilalui secepat mungkin, dihabiskan, agar kelak diwaktu tua menikmati hasilnya yang pasti akan manis, nikmat dan bahagia. Seharusnya saya yakin bahwa Tuhan tahu apa yang kita inginkan dan yang terbaik. Ketika kita berusaha penuh pastilah Dia tidak akan menyia-nyiakan usaha kita. Dia pasti akan berikan yang terbaik, yakin, yakin, dan yakin bahwa Dia tidak akan menyia-nyiakan hamba yang berjuang, semua pasti digantikan olehNya dengan yang lebih baik. Lalu kenapa kamu meragukanNya dil? Kenapa? Kenapa kamu menjadi seorang yang kafir. Astaghfirullah, sekarang saya sadar bahwa saya salah ya Allah, sungguh yakin terhadap segala rencanaMu jauh lebih indah, jauh lebih baik daripada menyesali dan marah terhadap apa yang telah terjadi.
 Seharusnya saya berhenti mengeluh, berhenti marah denganNya karena garam dan liku ini, seharusnya saya tetap berusaha dan semangat. Karena kesuksesan yang kekal adalah kesuksesan dengan kerja keras, dengan air mata, dengan tenaga dan berpikir positif. Garam dan liku yang saya hadapi belum seujung kuku garam dan liku yang dihadapi orang-orang sukses. Belum saatnya, belum waktunya menggadaikan semua mimpi-mimpi dan semua impian besar itu sekarang. Masih banyak waktu dan kesempatan. Jika saya berhenti sekarang maka saya tidak akan menjadi seperti orang-orang yang saya kagumi.
Ya!
Saya harus semangat, saya harus yakin, saya tidak boleh kalah oleh kemalangan. Saya tidak boleh berpikir bahwa saya adalah orang yang sial. Saya harus optimis. Orang-orang sukses tidak pernah berhenti bermimpi. Orang-orang yang berhasil tidak pernah berhenti mencoba dil.

Sedikit lebih berusaha, lebih mencoba, lebih sabar, lebih kuat, lebih optimis, lebih belajar dan lebih yakin kamu akan dapatkan apa yang kamu dapatkan dil. Hidup seperti tangga, kita harus mulai dari bawah untuk mencapai tangga teratas. Hidup adalah persaingan dil. Ketika kamu berhenti untuk bersaing maka hidupmu juga akan stag diposisimu sekarang. Membiarkan mimpimu menguap, diambil oranglain dan menyesal selamanya!

Sabtu, 21 September 2013

Senang

Selamat malam kembali, apa kabar?
Hmm malam ini cuma mau cerita nyantai aja. Begini kita sebagai manusia pasti pernah dong berharap agar orang yang kita sayangi melakukan apa yang kita inginkan, menginginkan dia menjalani hidup yang lebih baik. Salah satu contohnya dalam ibadah deh. Nah, Saya beberapa tahun belakangan sering sekali mengamati seseorang ini. Dalam segala hal semua bisa dikatakan baik, tapi ada satu yang sedikit membuat saya selalu berharap dia mengubah hal yang satu ini, yaitu dia sering sekali terlihat melalaikan solatnya. Disaat rekan-rekan dekatnya melaksanakan ibadah, sering sekali saya tidak melihatnya bergabung untuk beribadah. Padahalkan sebagai seorang calon pemimpin dia seharusnya memulai rajin ibadahnya dari saat muda seperti ini (Menurut pendapat saya). Makanya sering sekali dalam hati setiap kali terlihat dan teringat saya selalu berharap agar Tuhan menyentuh hatinya, agar dia berubah menjadi seorang yang taat beribadah. Sering sekali secara spontan saya berdoa tentangnya agar menjadi orang yang taat. 
Sudah beberapa tahun dan beberapa bulan, dua-empat bulan ini saya sering "kepo", ada sedikit perubahan awalnya. Sedikit demi sedikit, harapan itu mulai berbuah manis. Entahlah itu hanya cover semata atau apa, namun bukankah setiap perubahan yang menuju kebaikan sebaiknya kita mengucap syukur dan mendoakan agar tetap menjadi lebih baik. Perlahan namun pasti walau tidak melihat langsung dengan mata kepala sendiri perubahan itu mulai nampak. Dan kini menjadi benar-benar semakin nampak dan nyata, sekali lagi walaupun saya tidak melihatnya dengan mata secara riil, namun hati ini yakin bahwa dia memang telah berubah menjadi seorang yang benar-benar taat.
Senang sekali, senang sekali terimakasih ya Allah. Mungkin dia tidak tahu saya termasuk orang yang mendoakan dia agar berubah menjadi orang yang taat. Dan dia juga mungkin tidak tahu kalau saya termasuk orang yang sangat senang melihatnya berubah menjadi lebih baik seperti saat ini. Setidaknya saya senang Tuhan mengabulkan doa saya, mungkin telepati kami yang beberapa bulan terakhir ini memang melemah, namun kekuatannya tidak hilang sehingga tetap bisa berhubungan. 
Harapan yang saya alami ini, pernah juga dialami mama saya dulu. Dengan kekuatan doa, beliau membuktikan bahwa jika kita meminta hal yang baik untuk orang yang kita sayangi Tuhanpun akan berikan. :)

Jumat, 20 September 2013

Kabar Baik vs Kabar Buru

Hallo selamat malam semua. Apa kabar?, semoga semua dalam keadaan senang lahir dan batin ya. Kalau kalian bertanya balik mengenai kabarku. Aku  punya kabar baik dan buruk, dan aku rasa mungkin ada beberapa dari kalian menjawab hal yang sama denganku.

KABAR BAIK
Kabar baiknya adalah Alhamdulillah tanggal 20 Agustus 2013 kemarin aku resmi menyandang Sarjana Ekonomi di belakang namaku. Alhamdulillah skripsi dan kompreku mendapat nilai sempurna, double A. Walau IPK ku tidak cumlaude tapi Alhamdulillah IPK nya masih bisa diterima kalau nanti mau melanjutkan kuliah S2. Hubunganku dengan sahabat-sahabatkupun berjalan lancar, juga dengan power ranger ku. Ya pokoknya aku telah berhasil menyelesaikan S1 tepat waktu dan berhasil menjaga persahabatan kami (Power Rangers) tetap harmonis sampai sekarang. Hal selanjutnya yang aku lakukan adalah menjadi jobseeker seperti kebanyakan sarjana lainnya.
Awalnya aku menulis berita ini dikabar buruk, namun setelah dipikir-pikir masalah buruk ini sudah menjadi kabar baik. Jadi tak ada salahnya aku menaruh cerita ini dikabar baik. Begini, meskipun dari kecil kami terbiasa mendengar dess-desus bahwa papa akan di PHK dan merasa siap bila hal itu terjadi, tapi nyatanya ketika hal itu terjadi, hal tersebut benar-benar membuat aku terdiam  dan tersentak sejenak. Aku sebagai anak pertama merasa sangat bertanggung jawab untuk kelanjutan kehidupan keluarga kami. Keluarga kami memang hidup cukup, namun tetap saja panggilan batinku sebagai anak, aku merasa bertanggung jawab secepatnya harus dapat kerja, biar papa dan mama tenang. Tapi sudah satu bulan lulus kuliah belum satupun pekerjaan aku dapatkan, sedangkan papa baru menganggur dua minggu sudah dua perusahaan mengajaknya untuk bekerja kembali. Walaupun perusahaan itu tidak sebesar perusahaan tempat papa bekerja sebelumnya. Aku lega namun juga malu dan takut, sampai kapan menganggur seperti ini :(

KABAR BURUK
Entah ini kabar buruk atau apa namanya, yang pasti hati ini rasanya nelangsa sekali. Perasaan yang mungkin wajar dan aku pandang wajar aku berpikir seperti itu melihat apa yang terjadi belakangan ini. Hal buruk ini datang bertubi-tubi dan benar-benar membuat hati layu. Beberapa ujian yang menempaku setelah mendapatkan gelar S1 yaitu :
1. Entah sudah berapa banyak surat lamaran yang aku kirim lewat email tetapi tidak ada balasan. Sebelum wisuda kemarin, aku dan teman-teman yang sudah memiliki STL (Surat Tanda Lulus) melamar kesalah satu perusahaan BUMN, Alhamdulillah aku lulus pada tahapan administrasi, tes kemampuan umum, psikotes, TPA dan lanjut tes bahasa Inggris. Namun sayang aku tidak lulus untuk melanjutkan tes wawancara. Dan rasanya tidak lulus / ditolak oleh perusahaan yang kita idam-idamkan itu rasanya sakit sekali. Butuh beberapa hari untukku memberanikan diri mengatakan bahwa 'aku tidak lulus' kepada orang tuaku dan rasanya ya Tuhan!, aku pasti membuat mama menangis. Yang menambah beban untukku adalah telah banyak orang yang mendoakanku terutama keluarga ku, dan aku mengecewakan mereka karena tidak dapat mewujudkan impian mereka melihat ku bekerja ditempat yang mapan. Sekali lagi aku bergumam bahwa "aku mengecewakan keluargaku".
2. Kegalauan mencari kerja ini benar-benar menyita pikiranku. Aku mencoba santai dan menyenangkan diri sendiri sembari berkata "baru juga sebulan, temen-temen yang duluan lulus aja masih banyak yang belum kerja dil". Tapi tetep nggak mempan. Makanya suka seneng banget kalo buka email ada email baru. Nah kemaren itu dapet email sama sms dari salah satu perusahaan yang emang bener-bener binafit banget. Untuk menghindari penipuan aku cari informasi sebanyak-banyaknya mengenai perusahaan ini, walau sebelum mengirim surat lamaran aku juga telah mencari tahu mengenai perusahaan itu. Aku teliti secara saksama, tidak ada kejanggalan. Aku ikuti proses registrasi, namun ketika proses registrasi aku mendapatkan telpon disuruh transfer uang. mendengar perintah itu darahku berdesir, ini sudah pasti penipuan. lain kesempatan akan aku bocorkan cara mereka menipu kita yang mencari kerja. Sakit minta ampun deh rasanya ditipu. Malu sama papa mama lagi, mereka tadinya senang jadi sedih lagi. Maafkan Mama Papa sekarang Dila belum bisa balas kalian, tapi secepatnya dila akan memberikan segala yang kalian inginkan.
3. PNS pembukaan, kembali galau. Setiap malam aku rutin membangun mimpiku, lama kelamaan mimpi itu menjadi besar dan ingin sekali aku wujudkan. Namun kejadian belakangan ini membuatku galau, apakah aku tetap ingin memperjuangkan mimpi-mimpi besar ini sedangkan aku tidak tahu bagaimana caranya mewujudkan mimpi-mimpi besar ini. Jalan serasa buntu!.Sedangkan waktu terus berjalan, dan jika aku ingin mendapat pekerjaan dalam waktu dekat ini aku harus ikut melamar jadi PNS, ada ketidak ikhlasan dihati ini. Apakah yang harus aku lakukan? Ya Allah, sungguh tidak rela jika harus mengubur mimpiku selama bertahun-tahun aku bangun, namun aku juga tidak kuat jika harus menganggur lebih lama lagi. Aku tahu Engkau lebih tau apa yang terbaik bagiku, maka tolong aku, bimbing aku ke jalan terbaikMu ya Allah. aammin. 

Jumat, 24 Mei 2013

azzzz

Hmm beberapa waktu ini kegiatan kuliah udah nggak ada, jarang keluar rumah. Sedikit merasa merindukan hadirnya seseorang yang selalu siap sedia menemani kapanpun. azzzzz........

Senin, 20 Mei 2013

CELOTEH MALAM

Celotehku malam ini adalah kegalauan hati yang muncul karena banyaknya sahabat yang datang dikala mereka susah, dikala mereka membutuhkanku. Aku senang ketika mereka mempercayai semua permasalahan mereka kepadaku. Terlebih mereka menyuruhku berjanji untuk menyimpan rapat-rapat rahasia mereka. Rasanya senang bukan kepalang, setidaknya aku merasa berguna sebagai seorang makhluk Tuhan.
Seiring dengan berjalannya waktu, semakin banyak teman yang percaya bercerita, ada sisi hati yang terusik. Aku telusuri rasa itu, bertanya-tanya apa yang mengganggu hati. Dan setelah ku dapatkan jawaban itu, ku evaluasi, ternyata benar itu jawabannya. Adalah aku merasa sedih ketika mereka telah mampu menyelesaikan masalahnya. Bukan sedih dalam artian aku tidak suka bila melihat sahabatku mampu menghadapi dan menyelesaikan permasalahan rumit dalam hidupnya. Yang membuatku sedih adalah sikap mereka. Perubahan sikap!
YA, Aku selalu leluasa dan senang hati meluangkan waktu mendengarkan dan memberi saran. Namun yang membuatku sakit adalah ketika masalah mereka selesai, merekapun ikut menghilang dariku. Tak lagi menghubungiku, bukan ucapan terimakasih yang kuharapkan. Hanyalah jalinan pertemanan, persahabatan yang terus berlanjut yang ku inginkan. Tak apa bila tak seintens dulu menghubungiku, seperti di saat mereka terkena masalah aku memakluminya. Tapi tidak juga menjadi orang yang susah dihubungi atau malah benar-benar menghilang. Janganlah menjadi orang seperti itu, habis manis sepah dibuang.
Aku bersabar dan mencoba tak mengambil pusing mengenai semua yang telah terjadi ini. Tapi jangan salahkan aku bila tak sepenuhnya lagi menjadi seorang pendengar yang baik. Aku minta maaf, Karena hanya Keledai yang hanya jatuh kelubang yang sama. Semua tindakanku ini adalah refleksi, aku hanya tidak mau menyesal dan membuang waktuku untuk orang-orang yang tidak mempunyai CARA, aku trauma, hanya itu :)

Selasa, 14 Mei 2013

------

Selalu dipandang sebagai orang yang kuat, orang yang bisa, orang yang sempurna terkadang melelahkan. Ketika lelah, sedih dan terpuruk hanya tatapan sedih dan kata-kata prihatin yang klise terlihat. Semuanya hanya omong kosong. Ingin dapatkan dukungan tapi yang didapat hujatan dan jelitan mata. Sakit, sakit sekali rasanya ketika terpuruk seperti ini tidak ada tempat berbagi. masya Allah, sungguh hanya Allah yang bisa memahami Kita, yang selalu bersedia memberikan seluruh waktunya untuk mendengarkan segala kelu kesah ini. Ya Allah sabarkanlah hambaMu ini, tolong mudahkanlah ya Allah. :(

GALAU MAHASISWA SEMESTER AKHIR ITU...

GALAU MAHASISWA SEMESTER AKHIR ITU :

"UDAH BAB AKHIR TAPI NGGAK DI ACC-ACC SAMA DOSEN PEMBIMBING"

DAN MAU TAU RASANYA??????????

*MAKAN NGGAK ENAK
*MALES NGERJAIN REVISI
*PIKIRAN TEROMBANG AMBING
*LEBIH BAIK DI PHP-in SAMA GEBETAN DIBANDING DI PHP-in DOSEN!
*MALES, LESU, LEMAH, BADMOOD, CAPEK, NYERAH, PESIMIS

ASLI INI GUE LAGI NGERASAIN BANGET - BANGET!!!!!!

BAAAPAAAAAAAK PPLLEEAAASSEEEEEEE ACC SKRIPSI SAYAAAAAAAAAAAAA!!!!
T.T

#STRESS, #NANGIS_GULING2, #GILA #SUER, #NGGAKBOHONG!!!


PPPFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFFTTTTTTTTTTTT 
AAAAAAAAAARRRRRRRRRRRRGGGGGGGGHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHHTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTTT
SETREEEEEEEEEEEEESSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSSAYA :s
-,,,,,,,,,,,,,,,,,-

CINTA ABADI KU

Ahh mungkin memang ini caraMu, caraMu memelukku kembaliKembali kepangkuanMuHalus sekali, Haluuuss....Terimakasih ya AllahTerimakasih walau rasanya sesak sekali, tapi kau tetap sisakan ruang berbaik sangka dihati ini, terimakasih.Aku tahu sekali ini memang berat rasanya, tapi aku tahu Kau lebih sayang padakuKau tidak ingin aku merasa bahagia namun aku semakin jauh dariMuSelalu, selalu ini yang Kau lakukan, dan aku senang dengan caraMu Kau tak pernah meninggalkan aku, walau aku sering meninggalkanMuKau selalu menjagaku dikala hatiku tak padaMuKau memelukku,Kau ingat padakuYa Allah ya Rab terimakasih, terimakasih banyakmohonku padaMumudahkan semua urusanku ya Allah jangan dipersulitaminnnn
"CINTA ABADI KU"

Palembang, 14 Mei 2023

Sabtu, 13 April 2013

aaaaaaaaaarrrrrrrrgggggggghhhhhhhhhhhhhhhhhh -,,,,,,,,,,-

Sebenernya banyak-banyaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaak banget yang mau ditulis. Tapi sayang, sekarang jatah nulis dialihkan ke penulisin tugas akhir yang lebih ngetop dikenal dengan nama SKRIPSI!.
Susah ya pasti susah, tapi susah itu lebih mudah dibanding kata rumit. Terlib disaat pengolahan data validitas dan reliabilitasnya. ASTAGAAAA!!!!
Mau nangis, mau ngeluh, mau nyerah dan bingung. Sumpah bingung sendiri gimana ini kenapa nggak valid dan nggak reliabel. Itu artinya harus ngebagiin data ulang dong :s ya Allah rumit banget :s
aaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaarrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrgggggggggggggggggggggghhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhhh!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

Rabu, 13 Maret 2013

Lirih Diam-mu,-kau-dia

Kosong
Hampa
Menyerah dan meragu
Adakah yang salah?
Keyakinan yang selama ini ku jaga rapih perlahan luntur
Berjuta tanya hinggap, dan tak kutemukan jawabnya...
Tlah ku coba tuk yakinkan hati untuk tetap dijalan ini, Tapi....
Rasanya hanya aku yang berjuang
Seperti mempertahankan cahaya yang nyatanya telah berubah menjadi gelap
menahan siang, menahan matahari untuk tetap bersinar, namun apadaya gelap tetap datang
Seperti membuang parasit didahan pohon, semakin sering ku buang parasit semakin tumbuh subur 
Seperti berjuang ingin rubuhkan dinding pemisah namun yang terjadi dinding itu semakin tinggi, kuat dan kokoh.

Tak sanggup bila seperti ini terus menerus
inikah akhir perjuanganku atau mungkin kita  mempertahankan keyakinan ini?
Inikah hasilnya Tuhan?
Benarkah jalan yang kami pilih ini?
Benarkah aku menyerah dan merelakannya?
Bagaiman dengannya?

Aahhh dasar kau DIAM
Kau tahu tidak aku senang sekali dengan 'diam'
aku senang bersahabat denganmu
Bagiku denganmu aku mendapatkan dunia yang ku inginkan

Dengan kau DIAM, aku dan dia menjadi dekat
Dengan kau DIAM, aku dan dia berbagi susah dan senang
Dengan kau DIAM, aku dan dia saling mengerti 
Dengan kau DIAM, hubungan batin kami menjadi sangat kuat

TAPI DIAM,,,
KAU buat aku dan dia menjauh
KAU buat aku dan dia merasakan sesak 
KAU buat aku dan dia menebak-nebak dengan hati sendiri
Dan KAU membuat aku dan dia TERPISAH

Terpisah
Hingga mata tak saling berpandang
Mulut tak saling menyapa
Hati tak rasakan apa-apa, kebas tak ada rasa sama sekali

Hingga rindu menjadi sia-sia
Pengharapan yang mulai hilang
Dan tak ada lagi telepati itu

Mungkin dia telah temukan suaranya
dia lelah diam, dia ingin ungkapkan semuanya
pengungkapan yang tak dia dapatkan dariku
sehingga dia menemukan suara dan pengungkapannya kepada seorang yang pasti bersuara lebih manis dari padaku.

Ahh sudahlah aku cinta kau...
13 maret 2013

Senin, 18 Februari 2013

ALHAMDULILLAH

Cukup sudah kegundahan ini berlangsung. Saatnya move on, karena semua telah ditetapkan. Tetap bersyukur walau sedikit kecewa. Dulu bertanya 'apakah Allah meninggalkan atau memperhatikan saya dengan kemudahan yang saya terima?'. Dan kemarin Dia memberikan jawabannya dengan masalah kecil kemarin. Ada rasa syukur didalam hati walaupun sedih. Tapi tak apa, toh yang lebih penting ternyata DIA tidak meninggalkan dan terus memperhatikan. Dengan kesulitan kemarin, DIA menunjukkan bahwa DIA memperhatikan hamba kecilnya ini. Bersiap untuk Kamis, berjuang dengan sepenuh hati. Semua telah ditetapkan. Tidak boleh ada kata penyesalan. Ikhlaskan semua.. ALHAMDULILLAH.

"SKRIPSI ITU SEPERTI LINTAH, MENYEHATKAN NAMUN JUGA DAPAT MENYAKITKAN.
JIKA KITA LIHAT FUNGSINYA MAKA DIA AKAN MENYEHATKAN
JIKA KITA LIHAT DARI SULITNYA MAKA DIA AKAN MENGHISAP DARAH 'KESEHATAN'."
2 maret 2016

Jumat, 15 Februari 2013

'MANUSIA BERENCANA ALLAH YANG MENENTUKAN'

Bismillah
Jumat yang menyesakkan bagi saya. di saat semua perencanaan untuk seminar proposal bersama teman-teman telah matang direncanakan suatu peristiwa yang sangat saya tidak harapkan dan tidak saya pikirkan sama sekali terjadi. dua hari berturut-turut menanyakan kepastian seminar. ketika nama yang lain telah dipastikan untuk seminar. nama saya tidak ada. entah apa penyebabnya. peristiwa itu terjadi kurang dari 4-3 jam selang saya dan teman saya bertanya kapan kepastian kami akan seminar.

'MANUSIA BERENCANA
ALLAH YANG MENENTUKAN'

Semua yang kami rencanakan berantakan. sesak bergemuruh didalam hati. entah kenapa harus saya. pertanyaan ini melayang-layang dihati dan pikiran ini. pedih sekali rasanya, air mata telah jatuh entah telah berapa banyak.

 "Ya Allah kuatkan hati ini, ikhlaskan hati ini. tolong jangan dipersulit ya Allah, mudahkanlah. amin."
2 maret 2016

Rabu, 23 Januari 2013

BACA NIH!

Malam ini seribu rayu dan kata cinta hadir untukku
Malam ini yang terkasih di masa lalu datang membawa senyum dan bahagia
Malam ini banyak kumbang yang datang
Malam ini ku dapat memilih siapa yang inginkan
TAPI
HATI OTAK JIWA DAN RAGAKU
MENCARIMU, KAMI MERINDUKANMU!!!!!
KAU RASA TIDAK?
DARI SEMUANYA HATI INI TETAP MEMILIHMU!!

Senin, 21 Januari 2013

PERPUSTAKAAN DAERAH

Assalamualaikum selamat siang semua, selamat solat zuhur selamat makan siang dan selamat melanjutkan pekerjaan. Hmmm sekarang dapet tongkrongan baru yaitu perpustakaan daerah. Keciri banget mahasiswa tingkat akhirnya semester delapan baru nongkrong disini. Kemaren-kemaren cuma lewat doang hahahahaa....

Seneng banget akhirmya proposal untuk skripsiku di acc sama pembimbing skripsi I. Tinggal pembimbing skripsi II nih, hmmmm si bapak orangnya detail banget. Tapi diusahain dua minggu ini di acc sama bapaknya biar cepet seminar terus lanjut bab empat sama bab lima, biar maret bisa kompre. ammiiiiiinn....

Mohon doa dan dukungannya ya teman-teman :))

Sebenernya tadi mau cerita tentang perpustakaan daerah, tapi kok malah nyasar ke urusan skripsi. Maafin yaa hehehehe... Kalian sudah pernah keperpustakaan daerah di kota kalian masing-masing apa belum? Setelah dipikir-pikir rugi banget ya bagi kita yang nggak memanfaatkan fasilitas umum yang di sediakan sama pemerintah secara gratis. Soalnya kalo di Palembang cuma bayar uang sukarela untuk keanggotaan, setelah itu kita bisa pinjem buku dengan jangka waktu satu minggu terus nggak bayar lagi. Dapet kartu keanggotaan yang bentuknya kayak KTP elektrik juga. 

Buku-buku semua yang kita cari juga rata-rata ada, pelayanannya juga bagus, fasilitas internet berjalan dengan baik ada komputer yang bisa dipake untuk browsing sama tersedianya juga wifi. Jadi jatuh cinta sama tempat ini hihihii...

Suasananya adem sama nyamaan banget. Jadi betah lama-lama disini. Hari ini untuk ketiga kalinya ke pusda. Kayaknya sih bakalan lebih sering lagi datang kesini. Dan semoga disaat skripsi kelar tetep sering main kesini. asssikk.. (emang itu skripsi kapan selesainya neng? nggak tau bang hahahahaaaa)

Udah dulu aahhhh yuuk mari. selamat siang temans :D



Sabtu, 19 Januari 2013

JIKA WANITA TAK BISA MEMBERIKAN ANAK, LALU KENAPA?

Saya ingin bertanya landasan kita mencintai seseorang hingga menikahinya itu apa?  memiliki anak, cucu, biar dibilang "laris", mengikuti ajaran agama, nafsu atau karena harta? oke kalau itu semua tujuan hidup beberapa orang. Hal yang paling vital yang diinginkan oleh seseorang menikah pastinya ingin memiliki keturunan. Lalu bagaimana kabarnya orang-orang yang tidak bisa memiliki anak? apakah tujuan hidupnya akan tetap memiliki anak atau mengubah haluan hidupnya? atau meninggalkan pasangannya lalu memilih orang lain? kenapa manusia terutama wanita dituntut untuk selalu mampu memberikan keturunan didalam kehidupannya? bagi saya itu tidak adil, bagaimana dengan mereka yang tidak mampu memberikan keturunan? jika seorang laki-laki mengetahui bahwa wanita yang amat dicintanya tidak mampu memiliki keturunan, apakah dia akan tetap menikahi wanita tersebut? diskriminasi yang sangat menyakitkan. kenapa? kenapa harus dapat memberikan keturunan seorang wanita baru disebut wanita yang sempurna? kenapa kesempurnaan dipandang dai itu?
tidakkah kalian tahu beban psikis yang mereka tanggung ketika semua orang menatap aneh kepada mereka ketika tahu dia belum memberikan keturunan sedangkan dia telah lama menikah. apakah ini faktor budaya dan lingkungan hidup. yang selalu memusatkan perhatian kepada 'keturunan". bila seseorang dapat memilih, pastinya mereka juga ingin memberikan, memiliki keturunan kandung mereka. namun semua ada ketetapan. manusia berencana, Tuhanlah yang menentukan pada akhirnya. 
kenapa kita tidak berpikir bahwa semua telah ditetapkan. kenapa tidak mencoba menerima keadaan pasangan anda? kenapa tidak memandang mereka sebagai orang yang hebat karena dengan begitu mereka bisa membantu anak-anak yang terlantar dinegeri ini? paling tidak mereka bisa membantu anak-anak yang tidak memiliki orang tua, anak-anak yang putus sekolah di negeri ini, bukankah memelihara anak-anak yatim piatu, anak-anak terlantar masuk didalam perintah agama, dan sedikit mengurangi beban negara. 
entahlah saya hanya sedang berpikir, memangnya kenapa kalau wanita tidak bisa memberikanmu keturunan? jika anda tidak bisa menerima itu pertanyakan cinta anda kepadanya berdasarkan apa? menaati agama ataukah nafsu saja?

INDAHNYA PERSAUDARAAN

Aneh ya hubungan persaudaraan itu. saudara itu seseorang yang semuanya kita lakuin sama-sama dalam satu rumah kayak makan, mandi, minum, nonton. terkadang kita bisa marah, kesel, benci banget sama saudara kita baik itu kakak.mbak, ayuk, uni, abang maupun adek. tapi kadang ngerasa beruntung banget punya saudara seperti mereka. kadang ngerasa bahagia, bangga, seneng banget bisa saudaraan sama mereka. ya, itulah rasa yang diciptakan oleh Tuhan dalam persaudaraan. kita juga akan ngerasa sedih kalo dia kesusahan, dan tentunya seneng kalo dia bahagia. kalo ada yang ngerasain sebaliknya itu berarti dia belum tahu aerti persaudaraan yang sebenarnya. 
DAAAAANNN.... 
Malam ini saya sedang rindu dengan saudara kandung saya. walaupun dia sering membangunkan saya ditengah malam untuk membukakan pintu. walaupun dia sering membuat kesal, marah, terlebih dengan semua permintaan tolong dia yang sebenernya dia bisa lakuin sendiri. seperti mengambilkan air minum, ambil bantal, ambil kipas angin ambil ini ambil itu hana hini hitu blablablaa padahalkan gue yang lebih tua, tapi paling sering disuruh-suruh... 
Tapi kalau sudah pisah kayak gini ada yang kurang rasanya. Mungkin karena kami cuma dua kakak adik, jadi kalau salah satu pergi rumah kerasa banget sepinya. Hubungan persaudaraan kami secara kasat mata mungkin tidak dekat. tapi saya tahu, dan saya yakin adik saya juga tahu bahwa kami saling peduli, saling menyayangi saling mencari dan saling mendukung satu sama lain. kemarahan-kemarahan atau pertengkaran-pertengkaran yang terjadi hanyalah bumbu penyedap didalam persaudaraan ini. seperti orang-orang yang memiliki saudara lainnya. dan yang terpenting tidak pernah ada rasa iri diantara kami terutama didalam diri saya. semua kesuksesan yang didapat oleh adik saya membuat saya semakin menggebu-gebu mempromosikannya. 
Yang membuat sedih saat ini adalah kepergiannya kekampung halaman tercinta tanpa saya. memang sih, siklus dua tahunan liburan bersama kami sudah dijalani tahun kemarin. dan kali ini dia lagi liburan bersama teman-teman clubnya. hmmmmm enak banget liburan semester pulang kampung. pengen juga, tapi apa daya keadaan bener-bener tidak memungkinkan untuk pulang. kalo maksa pulang, ini skripsi nggak kelar-kelar terus gue lulusnya mau kapan lagi???? pffftttt....
For my Udin be carefull ya, bawak mobilnya jangan ngebut-ngebut. dan jangan memasang foto-foto aneh di bb, twitter sama facebook. oke byeee!

Rabu, 16 Januari 2013

10 JANUARI 2013 "Last Day"

10-Januari-2013
Adalah hari terakhir bersama teman-teman Manajemen Unsri untuk bersama-sama diruang kelas. Hari ini UAS terakhir, selajutnya tidak ada lagi belajar di kelas. Selanjutnya adalah pengerjaan skripsi. Bangga rasanya dapat menjadi keluarga besar IKAMMA (IKATAN MAHASISWA MANAGEMENT). Walaupun terdapat kelompok-kelompok kecil didalam kelas, itu hal yang wajar terjadi didalam suatu kelompok besar. Bagi saya MGT'09 adalah angkatan yang paling jadi diri sendiri orang-orangnya. Tidak ada itu cowok-cowok yang menjaga image secara berlebihan. Cewek-ceweknya walaupun berkelompok tapi kalo dikasih tanggung jawab semuanya pasti kasih yang terbaik. Namun ya tentulah semua ada yang terlihat mencolok dan ada yang tidak, sekali lagi, itu hal yang wajar didalam kelompok besar.
Kalian tahu, MGT'09 itu paling ngeyel, paling nyebelin sama paling lambat juga (poto angkatan, baju angkatan sama jalan-jalan angkatan semua baru terealisasi pada semester 7) mungkin nih ya bagi kakak-kakak tingkat, kita paling sering ngebuat mereka marah-marah. Yang namanya dibentak-bentak  sama Kating, hadooooh itu tiap MGT'09 ngadain acara pasti kena maraah -_-'.
Berkah saya bergabung bersama calon-calon manajer. Di MGT'09 juga banyak yang cinlok looh, ada juga yang putus sama yang ini eh jadian sama yang lain, padahal sama-sama temen satu kelas. Walaupun begitu itu tidak merusak persahabatan diantara mereka, bangga nggak tuh! (maaf ya teman saya tulis di blogg heheheeeeee).
Yang paling saya suka sama temen-temen MGT '09 yang cowoknya itu gaya bercandanya mereka. Mereka nggak malu-malu untuk jadi diri sendiri. Dan satu lagi, nggak pada sengak gayanya kayak anak-anak mami yang sering aku liat di TM :| Mereka kalo mau ngomong ini ya di omongin, mau ngelakuin itu yang dilakuin, mau makan banyak makan aja, nggak ada deh itu yang namanya jaim-jaim cuih gitu. Pokoknya gabung sama anak-anak cowoknya itu nggak akan ngebosenin deh, tapi siap-siap digombalin sama dikata-katain ya sama mereka hahahahahaaaaa...
Nah kalo yang cewek-ceweknya, pada berkelompok sih. Ya, namanya juga cewek pasti hidupnya berkelompok, apalagi orangnya banyak. Tapi walaupun berkelompok kita semua saling mendukung. Kita kalo kumpul sama-sama deeuhh meriah deh suara mulut-mulutnya. Ngecengin dosen mudalah (dua dosen berkacamata, dan yang keturunan Arab hmmmm idola semua wanita di kelas saya tuh hihihii). Ngomongin masalah hal-hal dewasa, ngomongin segala macem deh ah. 
Paling seru lagi tuh, kalo liat cowok-cowok ngegodain cewek-cewek fakultas lain atau adek tingkat, ngakak gila dibuatnya. Ahhh semuanya bakal jadi kenangan yang nggak bisa diulang lagi. bakalan kangeeeeeen banget sama temen-temen MGT'09. Terimakasih ya Allah, sungguh berkah terindah dalam hidup saya mengenal mereka semua. Temen-temen, sahabat, saudara yang tidak ada duanya. Sukses untuk kita semua sahabat. Terimakasih!
Nah ini beberapa foto kenang-kenangan bersama teman-teman MGT'09 yaa :
2009
ini malam inagurasi kita, angkatan 2009 yang
ngadain, tanggal 24 november 2009
masi alay ya gayanya ;P
acara seminar EIT
 untuk pertama kali jadi panitia utama
menyelenggarakan
seminar wirausaha, GO EIT!!!
nah ini adalah opdik jurusan kita tanggalnya lupa
tapi diupload di fbnya tgl 15 Oktober 2009, jadul yaa hahaha
nah ini temen angkatan 2009, sama kakak tingkat angkatan 2007 sam 2008, nama organisasinya bisa dibaca di foto,tglnya kurang tau, tapi yg pasti itu diambil tahun 2009
nah ini jagoan-jagoan MGT '09 semester satu deh nih kayaknya
masih pada culun-culun hahahaha sory broo :P

2010 dan 2011
Nah ini p2k, perkenalan sama adek2
angkatan 2010, yang depan yang cowok
namanya Jali, suka dijahilin sama temen2
hahahaahaaa
Inagurasi yg diadakan adik tingkat 2010
sudah punya adik tingkat satu :))
20 july 2010
ini untuk pertama kalinya jadi panitia penerimaan mahasiswa baru
angkatan 2010, mestinya ini urutan pertama hehehee
inagurasi sama angkatan 2010
nah yang didepan ini ketua umum IKAMMA 2010-2011
namanya Kak Iqbal 
acara 3M, diadain waktu masa jabatannya kak Iqbal
itu kating kita angkatan 2006 2007 hebat-hebat semua

9 agustus 2010
indralay sepi, temen-temen pada mudik

Lagi nyari mangsa adek-adek tingkat 2010 yg baru


ini udah ada adik tingkatnya ini foto thn 2011

beda gaya doang heheheee

taraaaaaaam here we areee :)

foto-foto diatas adalah untuk kedua kalinya kita menyambut adik-adik tingkat
2011, nah disini angkatan 2009 jadi panitia utama

eh ini mah foto power ranger dikelas,
lengkap berdelapan hahahaha
opdik jurusan untuk adik tingkat 2011

ini 2011 juga rasa-rasanya, pulang kuliah kita biasa
nongkrong didepan danau dkt pintu gerbang nama danaunya
dalove (danau love)


ini acara pekan raya manajemen 2011

orang-orang marketing manajemen pemasaran 2009

dalam rangka pekan raya manajemen juga, tahun ini nggak ikutan lagi dah...

cewek-cewek marketing management, marketing research (seminar)

cecewek-ceceweknya udah banyak yg pake hijab
alhamdulillah:)
ini mestinya masuk di foto tahun 2010, fotonya sehari sebelum puasa
dikantin bakso barokah FE tempat Pakde

ini foto ditangga pemandangannya oke. udah mulai deket semester 2-3 kalo nggak salah
ini juga harusnya masuk di tahun 2010 

beberapa foto diatas adalah foto sehari sebelum puasa ditahun 2010 
2011 2012 
ini temen-temen konsentrasi manajemen pemasaran belum semuanya sih hehehe

ini ladiesnya, tapi belum semua :)

mau presentasi riset pemasaran, banyak koreksinya waktu itu laporan kita =="
uno adalah permainan dikala suka senang susah duka
uno is everything, thanks uno, bagian terpenting di perjalanan kuliah :')

2011
kalo nggak salah sih lupa, sekarang kelas ini udah dibagi dua, kecil banget jadinya :'s

ini 2012
kita liburan ber 6, si ebi motoin
ini lagi di boscha lembang bandung.



2011
bukit siguntang, opdik untuk adik-adik 2011

on dalove, will miss this place, si ika pernah ngerasain mandi disini
maldini sama ebi juga hahahaa

pekan raya manajemen
wohooooooooo :)

Nah diakhir tahun 2012 temen-temen MGT '09 ngadain seminar nih. Acara terakhir yang kita pegang.
yg pegang gitar maldini, yang pegang mik nanda, yang dibelakang aci


etak, ari, nanuk :)

vini, ana, dila, danvy

peserta belum pada datang sabarrrr :))))

dari kiri maldini, dj oche, etak, vini dan ebi

dari kiri yg berdiri widya, vini
yg duduk ana, dila

dj Oche on action :)

para tamu dari PT. BA, dan BNI syariah serta dosen

kata sambutan dari ketua pelaksana betet. 

yaaaap itu beberapa kenangan indah bersama teman-teman manajemen (MGT'09)
senang bisa menjadi bagian dari mereka :)

Kamis, 03 Januari 2013

MESIN DIESEL VS SKRIPSI

Hai hai haiiiii, 2013 is begin. kuliah sudah memasuki tahap skripsi. oooh yeah!!!
situasi semakin memanas. mama sama papa sih nggak terlalu maksa aku harus ini aku harus itu. Hanya saja sebagai anak sudah kewajiban aku untuk memberikan sedikit kado kecil kepada mereka ditahun ini yaitu lulus tepat waktu. nggak kerasa 2009 kemaren masuk kuliah, eh semester ini udah nyusun skripsi. Alhamdulillah nilai juga tidak mengecewakan. walau julukan yang dikasih sama papa itu mesin diesel, tapi aku mesin diesel kualitas terbaik dan limited edition papaaa. 
yupp.. papa bilang aku itu kalo ibarat mesin kayak mesin diesel otaknya. harus dipanasin dulu baru lancar. kadang suka ngadat, kalo mesin diperbaiki dengan memberikan pelumas berupa oli, biasanya kalo otak aku di beliin papa makanan atau jalan-jalan ke mall hahahaaaa... 
papa selalu meyakini aku bahwa aku seorang anak yang pintar dan mampu bersaing (padahal dari TK sampe lulus SD aku nggak pernah masuk 10 besar). Tapi yang dimaksud papa dengan kata pintar disini adalah bahwa cara pikir aku yang memahami segala sesuatu dengan sikap dewasa sehingga setiap kesulitan yang aku hadapi papa selalu percaya aku dapat melaluinya. apalagi ujian-ujian akademik. kepintaran seorang anak tidak hanya berupa angka yang didapat dari nilai sekolah. tetapi juga, cara anak menghadapi masalah yang memang harus dihadapi dan diselesaikannnya. kata-kata papa yang selalu bilang "Papa yakin dila bisa" selalu membuat aku bersemangat untuk menyelesaikan kuliah secepatnya. Papa bukan orang yang mengenyam pendidikan universitas. tapi papa menargetkan semua anak-anaknya untuk masuk dan lulus di universitas. dan Alhamdulillah semua anak-anak papa lulus PTN sebentar lagi aku akan mewujudkannya. And for you my only one brother cepet-cepet nyusul yaaaaaaa :)
Nah kalo curhat sama mama yang mengecam pendidikan di universitas lebih agak gimana ya bingung juga. mau ngeluh agak kurang bisa, masalahnya dulu dosen pembimbing skripsi mama itu dekan, dan penguji kompernya itu rektor, udah seratus kali lebih sulit dari apa yang aku alami saat ini. makanya, mama selalu bilang "Dila beruntung bukan dekan sama rektor yang jadi pembimbing sama pengujinya, lah mama dulu blablablaaa..." okke kalo mama udah bilang gitu akunya ya mengucap syukur aja deh, kuliah aku masih jauh lebih mudah dibanding jaman mama dulu. 
skripsi ini aku dapet dosen pembimbingnya yang pinteeeeer banget dan senior. ouh yeah!!!
dari hasil riset ke kakak tingkat sebelumnya, rata-rata mereka konsul 5-7 kali baru acc. well, mau nggak mau aku juga bakal mirip nasibnya kayak mereka. tapi aku nggak takut. insya Allah, aku siap. karena di skripsi inilah kemampuan kita benar-benar diuji.. di skripsi kita berjuang sendiri. walau banyak orang yang mendampingi dan menyemangati semuanya akan sia-sia apabila jauh didalam diri kita sendiri nggak ada niat untuk menyelesaikan skripsi tersebut. tenang aja pak, selesai UAS kita akan bertemu 2-3 kali dalam seminggu, Promise :)
SO, I WON'T GIVE UP YEYEYEYYEYEEEEEEEEE.....
nah ini salah satu cara aku menenangkan diri juga. biar jangan terlalu tegang mengerjakan skripsi. Insya Allah deh, orang lain bisa masa kita nggak, kapasitas otak kita semua kan sama.  yuuuk mari teman-teman dengan bismillah kita libas ini skripsi, semoga akhir februari udah bisa nulis halaman ucapan terimakasih ammiiiiinnnnnnn :))